HK is for Hadi Kuncoro

My photo
A Friend, Husband & Father! Time is always change and so does the world! House of Changes by HK is there to partner with you to share, brainstorm and dreams. We build a new pardigm for a better life and society. I do invite you to encourage ourself to lead the changes! Hadi Kuncoro

Friday, July 16, 2004

SELAMAT TAHUN BARU Yah

Minggu kemarin empat hari adalah libur natal bagi ku, walaupun aku nggak merayakannya, cukup membuat ku banyak waktu membuka-buka lagi lemari buku koleksiku.
"Ya ampuun.. Bunda, ternyata buku ini ada di sini toh juga yang itu trus yang ono pula... bla bla bla..."
 
Menjelang perayaan satu tahun pernikahan kami yang tinggal beberapa hari lagi, membawa memory yang begitu jauh kebelakang menelurusi perubahan-perubahan yang terjadi dalam rentang waktu berjalan. Saat ini pada saat aku menulis ini, memunculkan ide menjelang membuka tahun yang baru untuk mengajak sang isteri tercinta melakukan kontempelasi kecil-kecilan di rumah kontrakan kami untuk juga merangkai ronce apa yang akan kita buat di perido rentang waktu yang akan datang.
 
penelusuran kebelakang telah memunculkan fakta bahwa beberapa perubahan cukup bisa membuat diriku termenung, ternganga, tersenyum, terbahak juga tergopoh-gopoh.
di waktu lalu ; (jangan kejauhan abad 21 aja yah kilas baliknya)
tahun 2000 aku masih berstatus single berpacaran jarak jauh dengan hidup mandiri di perantauan disibukan oleh aktivitas melalui masa pembelajaran sebagai seorang calon professional di sebuah perusahaan publik dalam program Pengembangan Calon Karyawan Karir (begitu kira-kira saya menerjemahkannya).
Aktivitas yang sangat menyita waktu, tenaga dan fikiran kami lalui bersama-sama dengan 12 teman lainnya yang kami akrabi hanya karena berawal sebeban sependeritaan semata. Penghidupan yang aku perolehpun bukanlah gaji selayaknya professional namun sekedar uang saku. Alhamdulillah bahwa tetap penyediaan anggaran untuk hobby seperti membeli buku dan main internet masih bisa aku alokasikan. Program menulis tetap menjadi kewajiban hari-hari tertuang dalam laptop kesayanganku (kemana yah lap top itu sekarang ? file-file bahkan novelku lenyap besertanya-prasti hard copynya masih lo pegang kan?). Selalu mengejar dimanapun keberadaan pameran buku.
 
Tahun 2001 adalah masa pergolakan dan penentuan perjuangan karirku yang ber muara dipusaran tempat kerjaku sekarang, setelah melalui pergumulan tak seimbang dengan sang pemberi program pendidikan. kehidupanku 80% dihabiskan di kantor pagi hingga dini hari setiap hari dan 6 hari dalam seminggu tiada henti. Namun dari sekian kesibukan bahwa program pencerahaan pengetahuan tetap menjadi prioritas dengan kualitas pengetahuan lebih berbobot. Diskusi bedah buku dan kasus menjadi aktivitas keseharian beriringan bersama aktivitas keburuhanku. Malam minggu adalah malam kelabu bagi ku karena sebagian besar dihabiskan di kamar untuk membaca ataupun tidur melepas lelah setelah perjalanan jauh pulang ke kampung halaman. (jomlo banget gue yah ?? ciaan deh gue)
 
Tahun 2002 Masa pematangan dalam karir (walau terkesan karbitan; rentang waktu 3 tahun) menyita keseharianku untuk proses penggalangan net working ke segala arah mata angin. Menulis dan membaca tetap menjadi prioritas ku dan juga pergumulan di kelompok penulis televisi membuat kegandrungan terhadap lembaran-lembaran hurup semakin menggila. Berlanjut masa berkecamuk penentuan pengakhiran masa lajangku cukup menyita waktu, tenaga, pikiran dan financial terjadi di akhir paruh waktu tahun 2002. Pinangan, persiapan pernikahan, pekerjaan menyita habis kesempatan waktu kegandrunganku pada saat itu. Bahkan aku tak lagi memiliki anggaran untuk membeli buku-buku disetiap bulannya. Mengenaskan sekali manakala menyadari bahwa tas ransel kesayanganku yang berisi segala keperluan mulai buku, botol minum, 1 day traviling needs semakin terbengkalai tergolek di kamarku.
 
Benarkah aku sudah Berubah ???
 
Ya dan tidak.

Ya karena sebagian dari kebiasaan lama ku telah terlupakan bahkan ditinggalkan
Tidak karena sebagian lagi keyakinanku dan ideologiku masih tetap ku pegang teguh sebagai prinsip.
Sekarang banyak pertimbangan yang harus aku perhitungkan dalam mengambil sikap dan keputusan, karena di sekitarku telah hadir mutiara-mutiara ku ; Isteri dan Anakku.
 
Tahun 2003, semua hobby dan program pencerahan tersebut hampir 90% lenyap dari kebiasaanku. banyak alasan yang terbetik karenanya kesibukan, kelelahan, keterbatasan waktu dll. Penganggaran buku sudah tidak memiliki kepastian budget lagi setiap bulannya. Jari jemari sudah mulai enggan menyentuh tuts-tuts key board untuk sekedar menulis satu atau dua lembar halaman kertas A4, info pameran buku sudah jauh terngiang dari pendengaranku dan juga hilang dari penglihatannku. Terima kasih aku haturkan kepada pemerintah (walau tidak setuju program libur masal) karena telah memberikan waktu luang untuk penyadaran adanya perubahan yang kurang baik dari kebiasaanku. Kemanakah anggaran dana pembelian buku dialihkan ? padahal aku sudah tidak lagi merokok dengan brutal layaknya tahun-tahun yang lalu. Ahhaa..... ternyata aku juga sudah mulai meninggalkan kegandrungan brutalku terhadap rokok, that's great itu harus berlanjut dan lebih disempurnakan.
 
Ternyata banyak pula aku mengalami perubahan-perubahan baik itu melalui pemrograman ataupun yang berjalan begitu saja seiring waktu dan keadaan.
 
Selanjutnya, Tahun  2004
Akankah aku terus berubah ???
 
Ya aku akan terus berubah meng up grade semua perencanaan-perencanaan keikhtiaranku menuju kebaikan (kesempurnaan mah... susah ye, coz no body perfect)
 
BERUBAH !!! (kayak pilem kartun voltus, gaban atau apa yah dulu??)
 
Ah panjang bener sih... sebetulnya aku hanyalah ingin berucap :
 
Saus Tomat Dicocol Paru  =  SELAMAT TAHUN BARU...... treet...teet...tett......
 
Semoga hari-hari kita akan lebih baik dan cerah lagi, walopun hajatan termahal dan terlucu bangsa ini akan terjadi Bulan April tahun 2004.
 
h@di always exploring myimagination with no limit tea EUY!!!

No comments: