Malam menjelang tidur aku mencoba membuka-buka buku hasil kula'an di warung Gramed, dan yang pertama ku baca adalah si buku berjudul 2009 Tahun Kerbau dan sementara isteriku sedang sibuk dengan buku twilightnya (aneh padahal dah 2 kali nonton filmnya). Aku langsung menelusuri shio si Macan Kayu ku.... halaman 73.......
"Eeealaaah...kok blank ndak ono isine Bun.."Bisikku perlahan takut membangunkan 2 bidadariku yang sudah terlelap tidur. Jangan-jangan masih ada halaman-halaman kosong seperti ini lagi, daripada meneruskan mbaca aku memutuskan untuk memeriksa kualitas buku ini.
"Ahaa... benerkan halaman 113 dan 114 juga blank nih... dan juga halaman 121 dan terus.... pokoke lumayan lah banyak" Akhirnya kuputuskan utk menutup dan melempar buku tersebut ditumpukan.
+ "Bun... tadi siang itu kita bener-bener ke Gramed kan ?" tanyaku
- "Iya kenapa emangnya?" isteriku malah heran
+ "Lah kualitas bukunya kok kayak lagi beli di Senen (kalo di Jakarta), di Palasari (kalo di Bandung), di shopping (kalo di Jogjakarta) dan di Sriwedari (kalo di Solo)"
Pelajarannya adalah sekelas apapun warungnya selalu mintakan struk belanja dan periksa barang hasil kula'an Anda karena siapa tahu perlu untuk ditukar.
+ "Bun ini harus ditukar bukunya yah..."
- "Ok boss..." Isteriku memastikan.
Beberapa hari kemudian (2 hari aja ding) karena kesbukan mencari nafkah aku sedikit lupa akan cerita buku-buku tersebut, dan malam hari menjelang tidur aku menemukan hal yang aneh di lemari buku kami.
+"Hemmm.... ada buku baru nih kayaknya, siapa yang beli nih ?" Aku bergumam...segeralah aku menuju kamar tidur, dan ternyata betul isteriku masih sibuk dengan make up menjelang tidurnya. Note : (+) Aku (-) Isteriku
+ "Bun.. buku Shio 2009nya udah dituker yah..."
- "Ooh...sudah yah....kemarin balik ke PIM sekalian nonton Madagascar ma Kakak and Adek"
+ "Trus... kayaknya Gramed kasih kompensasi yah?"
- " Apanya ?"
+ "Kok ada 2 buku baru Stephanie Meyer di lemari?"
- "Ooh...itu yah, Anu ayah kemarin kan nyari DVD filmnya Brave Heart yah?"
+ "Eee'kk... itu buku si New Moon ama si Eclipse dijawab dulu..." (Ayo..Hadi kamu harus fokus pada objective...yang dihadapi mahluk yang selalu ikutan Les..alias tukang ngeles"
- "Bentar ya Yah, ada sesuatu buat Ayah...." Isteriku sambil ngeloyor keluar kamar.
Beberapa menit kemudian sambil cengar-cengir dia membawa bungkusan...
- "Ini yah...Brave Heart nya...."
+ "Siapa yang minta dibeliin ?" Aku sambil mencoba untuk fokus pada objective
- "Ya.... udah dijual lagi aja ya kalo nggak mau"
Hemmm... lumayan sih dah lama nyari Brave Heart dengan harga potongan brutal karena film lama tapi original.... ternyata aku dapet juga Oliver Twist...Ya udah lah.. aku Pasrah lagi.....
Anak-anak besok-besok kalo ke Gramedia kita jalan sendiri aja yah....
"OK Ayaaaaah........" Serempak anaku menjawab.....
selamat berlibur yah.... kawan-kawan.....
Salam tetap Semangat ti Si H@di Tea EUY! (bisa dibaca di face book jg)
No comments:
Post a Comment